Pages

Ads 468x60px

Senin, 04 Agustus 2014

PANDANGAN PERTAMA


Seorang temanku baru saja mengalami cinta pandangan pertama. Dia merasakan perasaan yang berbeda saat pertama kali bertemu dengan seorang gadis. Dia sangat percaya bahwa cinta pada pandangan pertama itu benar-benar ada.

Bukan berarti ketika dia mengalami cinta pada pandangan pertama, lantas mengebu-ngebu untuk menikahinya. Dia harus mengenal lebih dekat tentang sosok gadis
itu dan asal-usulnya karena dia tidak ingin tertipu pada apa yang tampak dari luar.

Begitu pula dengan iblis. Iblis mempunyai banyak cara untuk menarik simpati dan perhatian kita. Mungkin begitu banyak pria atau wanita yang luar biasa sehingga membuat kita tergila-gila. Bila kita tidak hati-hati, maka kita tidak akan pernah tahu bahwa iblis menggunakan mereka untuk menjerat kita ke dalam pergaulan bebas, narkoba, minuman keras, rokok, ataupun membuat kita semakin jauh meninggalkan Tuhan.

Ada baiknya bila kita mulai menyukai seseorang, bawalah orang tersebut di dalam doa. Doakan dan minta petunjuk kepada Tuhan, apakah benar seseorang tersebut benar-benar dari Allah.

Allah tidak pernah menjerumuskan anak-anak-Nya. Allah selalu memberikan yang terbaik bagi umat yang dikasihi-Nya. Jodoh yang akan kita dapatkan pun sudah sesuai dengan "takaran" sehingga Yesus akan membuat hidup kita lebih sempurna.

Maka jangan berburu-buru bila mengalami "cinta pada pandangan pertama". Bawalah di dalam doa semua cinta yang ada di dalam hati kita, maka Tuhan akan memberikan "cinta" yang terbaik yang Dia miliki.

Janganlah kamu merupakan pasangan yang tidak seimbang dengan orang-orang yang tak percaya. Sebab persamaan apakah terdapat antara kebenaran dan kedurhakaan? Atau bagaimanakah terang dapat bersatu dengan gelap?_2 Korintus 6:14.

                                                Tuhan memberkati

Blog Archive

Blog Archive

Pages - Menu

 
 
Blogger Templates