Ketika Lazarus masih sakit, Maria dan Marta memohon dan berharap Yesus akan datang dan menyembuhkan saudaranya. Namun justru Yesus dengan sengaja tidak segera datang untuk menyembuhkan, bahkan membiarkan Lazarus mati selama 4 hari, Maria dan Marta merasa kecewa, mengapa Yesus terlambat datang sehingga Lazarus tidak tertolong (ay.21, 32). Mengapa Yesus membiarkan kesusahan yang lebih besar bagi mereka? Ternyata Yesus mempunyai tujuan: (1) Agar Anak Allah dimuliakan (ay. 4). Memang untuk menyembuhkan Lazarus tidak sulit bagi Yesus dan banyak orang sudah menyaksikannya. Membangkitkan orang yang sudah mati juga sudah pernah Yesus lakukan (Luk.7:11-17; 8:49-56). Namun kali ini, dengan membangkitkan Lazarus yang sudah 4 hari mati, banyak orang akan melihat kemuliaan Allah, kuasa dan karya Allah yang luar biasa dan mereka menjadi percaya kepada Yesus (ay.45). (2) Agar iman murid-murid Yesus makin diteguhkan (ay.15). Yesus berkata: "syukurlah" (bersukacita), karena melalui kematian Lazarus ini iman murid-murid-Nya makin dikuatkan ("belajar percaya"). (3) Yesus ingin mengajarkan bahwa; "Akulah kebangkitan dan hidup; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup (secara rohani) walaupun ia sudah mati (secara jasmani), dan setiap orang yang hidup dan percaya kepada-Ku, tidak akan mati selama-lamanya" (ay. 25-26).
Satu jasmani yang pasti, bahwa Yesus dengan kuasa-Nya akan membangkitkan setiap orang yang percaya kepada-Nya dan Yesus akan memberikan hidup kekal selamanya di sorga. Ketika kesulitan dan penderitaan yang terasa begitu berat menimpa kita, sadar atau tidak, kita mengeluh kepada Tuhan: "Mengapa ini semua Tuhan ijinkan terjadi, padahal aku sudah setia mengikuti Tuhan?" Mari kita diam sejenak dan belajar mengerti bahwa Tuhan punya maksud yang indah. Tuhan pasti ingin mengajarkan sesuatu melalui permasalahan kita. Ketika kita berhasil melewati pergumulan tersebut dan melihat bagaimana karya Tuhan menolong kita, kita akan belajar untuk semakin percaya dan bersandar pada Tuhan.
Satu jasmani yang pasti, bahwa Yesus dengan kuasa-Nya akan membangkitkan setiap orang yang percaya kepada-Nya dan Yesus akan memberikan hidup kekal selamanya di sorga. Ketika kesulitan dan penderitaan yang terasa begitu berat menimpa kita, sadar atau tidak, kita mengeluh kepada Tuhan: "Mengapa ini semua Tuhan ijinkan terjadi, padahal aku sudah setia mengikuti Tuhan?" Mari kita diam sejenak dan belajar mengerti bahwa Tuhan punya maksud yang indah. Tuhan pasti ingin mengajarkan sesuatu melalui permasalahan kita. Ketika kita berhasil melewati pergumulan tersebut dan melihat bagaimana karya Tuhan menolong kita, kita akan belajar untuk semakin percaya dan bersandar pada Tuhan.
- Apa yang menyebabkan kita seringkali mengeluh dan mengapa kita tidak dapat mengerti maksud Tuhan dalam pergumulan yang sedang kita hadapi?
- Berdoalah agar setiap kita mau belajar peka untuk mengerti maksud Tuhan di balik penderitaan yang kita alami. Berdoalah agar kita mampu melewati tiap pergumulan bersama dengan Tuhan. Tuhan memberkati.