Pages

Ads 468x60px

Sabtu, 19 Juli 2014

D. BOLEH MEMINJAMI DIA?


Pada saat orang mau meminjam dari saudara, saudara harus melihat apa alasan yang menyebabkan orang itu mau meminjam dari saudara!
 

Ada orang yang menafsirkan bahwa Mat 5:42 Berarti bahwa kita harus meminjamkan seadanya kepada orang yang mau meminjam dari kita. Tetapi saya tak setuju dengan penafsiran ini karena:
 

 a) Ini jelas tidak bijaksana, karena hal itu pasti akan 
     dimanfaatkan oleh orang-orang jahat, sehingga setiap orang 
     Kristen yang mau tunduk kepada Tuhan pasti bangkrut!

b) Amsal 3:27 Mengatakan; "Janganlah menahan kebaikan 

    dari pada orang-orang yang berhak menerimanya, padahal 
    engkau mampu melakukannya" Ayat ini secara implict 
    menunjukkan adanya orang-orang yang tidak berhak 
    menerima kebaikan kita!

c) Ay 25 maupun Mat 5:42 Ada dalam kontex yang  

    menekankan kasih, dan karena itu, jelas bahwa kita harus 
    meminjamkan karena kita mengasihi orang yang mau 
    meminjam itu. Karena itu, kalau pinjaman yang kita 
    berikan itu ternyata bukannya membawa kebaikan tetapi 
    justru membawa kejelekan bagi orang itu, jelas kita justru 
    tidak boleh meminjami dia!
                                             Tuhan memberkati

Blog Archive

Blog Archive

Pages - Menu

 
 
Blogger Templates