Pages

Ads 468x60px

Kamis, 17 Juli 2014

MALAPETAKA DAN BENCANA SEBAGAI TANDA KEDATANGAN YESUS


Dalam zaman kita ini, semakin banyak terjadi malapetaka dan bencana alam yang menggemparkan di berbagai tempat di dunia.

Bencana ini merajalela, di darat, di laut, dan di udara! Gempa bumi, angin topan dan segala jenis malapetaka telah meminta banyak korban manusia. Para ahli telah memberikan kesimpulan bahwa, peristiwa-peristiwa serupa i
ni walaupun lebih hebat dan mengerikan, telah menjadi semakin umum dalam zaman kita melebihi dari zaman sebelumnya. Dan hal ini menjadi satu bukti, pula bahwa kedatangan Yesus sudah dekat, karena Kitab Suci telah menjelaskan gejala ini sebagai suatu tanda. Demikian juga dengan bala kelaparan yang masih menguasai berjuta manusia dan berbagai penyakit yang tetap menjadi tantangan bagi ilmu kedokteran, semuanya adalah menjadi tanda tanda akhir zaman.

"Dan akan terjadi gempa bumi yang dahsyat diberbagai tempat akan ada penyakit sampar dan kelaparan, dan akan terjadi juga hal-hal yang mengejutkan dan tanda-tanda dahsyat dari langit." Lukas 21:11.

Blog Archive

Blog Archive

Pages - Menu

 
 
Blogger Templates